Beranda Berita Hari Pertama, MPLS SMP RUQ Al Falah

Hari Pertama, MPLS SMP RUQ Al Falah

221
0

pptialfalahsalatiga.com – Setelah mengadakan tasyakuran atas kedatangan santri-santri baru gelombang pertama SMP RUQ Al Falah, PPTI Al Falah Salatiga juga melaksanakan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) untuk para santri baru, Senin (18/07). Upacara dan sambutan dari Gus Mahfudl Sidddiq Muhayyat dengan jargon ‘Al Falah man jadda wa jada’ membuka acara ini. Jargon ini turut disorakkan bersama The Special First Generation of RUQ Al Falah Junior High Scool atau sambutan bagi santri-santri angkatan pertama SMP RUQ. Beliau juga menjelaskan mengenai salah satu kata-kata mutiara yang identik dengan PPTI Al Falah.

“KENAPA SMP RUQ AL FALAH HIGH QUALITY MOESLIM GENERATION? ITU BUKANLAH KATA-KATA YANG DIKARANG SEMBARANGAN. TETAPI, ADALAH KATA-KATA YANG DIKARANG OLEH PENDIRI PESANTREN KITA AL MAGHFURLAH K. H. MUHAMMAD ZOEMRI RWS DAN ITU MULAI HARI INI DISEMATKAN KEPADA KALIAN SEMUANYA KARENA KALIAN SEMUANYA ADALAH GENERASI YANG MAMPU MEWUJUDKAN CITA-CITA DARIPADA PENDIRI PESANTREN AL FALAH INI,” TUTUR BELIAU.

Selain itu, beliau juga memotivasi santri-santri baru untuk semangat dan percaya diri. Meski pun SMP RUQ merupakan program terbaru di PPTI Al Falah, SMP RUQ akan tetap diperjuangkan semaksimal mungkin. Tak luput, beliau juga mengajak para pengelola dan dewan guru untuk memajukan SMP RUQ Al Falah.

“MARI KITA TAMPUNG MENJADI PENGELOLAAN MENJADI SMP YANG DINAMIS, KREATIF, DAN INOVATIF SEHINGGA MUNCULLAH SMP RUQ AL FALAH SEBAGAI RUMAH TERBAIK BAGI ANAK UNTUK TUMBUH SECARA SEMPURNA BAGI DUNIA,” TANDAS GUS MAHFUDL.

Setelah pembukaan dan sambutan, acara berlanjut dengan agenda-agenda lain. Bermula salat Duha, pengenalan pengasuh dan sejarah pesantren, pengenalan pendidik dan tenaga kependidikan, istirahat, dan berakhir dengan game ta’aruf. Santri-santri baru menyambut setiap agenda dengan antusias sepanjang acara berlangsung.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini